Droensolobaru

Menu

RS Dr. OEN SOLO BARU dan Ribuan Peserta Ramaikan Gerak Jalan Massal HKN Sukoharjo

Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, RS Dr. OEN SOLO BARU turut berpartisipasi dalam kegiatan Gerak Jalan Massal yang berlangsung pada Minggu, 10 November 2024. Acara ini diselenggarakan di GOR Bung Karno, Sukoharjo, mulai pukul 06.30 hingga 13.00 WIB dan diikuti lebih dari 4.000 peserta, yang terdiri atas perwakilan puskesmas, klinik, rumah sakit, lembaga kesehatan lainnya, serta masyarakat umum di wilayah sekitar.

Kegiatan dimulai dengan pelepasan rombongan jalan sehat oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukoharjo, Ibu Tri Tuti Rahayu, SKM., M.Kes., selaku Pelindung Panitia Pelaksanaan HKN ke-60. Pelepasan peserta tersebut berlangsung meriah dengan diiringi penampilan barongsai dan liong yang menambah semarak suasana pagi. Selain gerak jalan, acara juga menyuguhkan beragam kegiatan menarik lainnya, termasuk pembagian doorprize dengan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor matic. Tidak ketinggalan, kegiatan donor darah juga diadakan dan diikuti oleh banyak peserta sebagai bentuk kepedulian sosial.

Pada hari yang sama, turut digelar babak semifinal dan final lomba tenis meja yang diikuti oleh perwakilan dari rumah sakit, puskesmas, dan lembaga-lembaga kesehatan lainnya. Kegiatan ini semakin menyemarakkan perayaan HKN ke-60 dan menumbuhkan semangat kompetisi sehat di antara para peserta.

Direktur Administrasi Umum RS Dr. OEN SOLO BARU, yang juga bertindak sebagai Wakil Ketua Panitia HKN ke-60, dr. Yudhie Chandra Rayon, MPH, menyampaikan apresiasi yang luar biasa atas antusiasme seluruh peserta dan dukungan dari semua pihak yang terlibat. “Selamat Hari Kesehatan Nasional untuk seluruh tenaga kesehatan. Semoga HKN ini menjadi penyemangat bagi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat,” ujarnya.

Kehadiran RS Dr. OEN SOLO BARU dalam kegiatan Gerak Jalan Massal ini merupakan bentuk dukungan aktif terhadap kesehatan masyarakat Sukoharjo. Dengan semangat kebersamaan, rumah sakit berharap kegiatan semacam ini dapat menginspirasi lebih banyak masyarakat untuk hidup aktif dan sehat.